- Profil
- Progrom Studi
- Artikel Dosen
- Berita Kampus
- Galeri Foto
- Formulir Pendaftaran Online
- Jurnal
- Informasi
- Dosen
Tuesday, September 12, 2023
STISSAW-Onlinenews,---- Ketua Panitia Kuliah Kerja Nyata (KKN) Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Al-Syaikh Abdul Wahid, Syarifuddin Nanti, M.Pd. memberikan pengarahan kepada para mahasiswa yang akan melakukan kegiatan KKN perdana di Kelurahan Waborobo Kecamatan Betoambari Kota Baubau, Senin (11/09/2023).
Sembilan mahasiswa KKN STIS Al-Syaikh Abdul Wahid angkatan I ini, terdiri dari dua prodi yaitu Hukum Keluarga Islam dan Hukum Ekonomi Syariah. Keberangkatan mereka ke lokasi langsung didampingi oleh beberapa dosen pamong yang nantinya akan membimbing mereka selama kurang lebih satu bulan. Setibanya di lokasi KKN, para mahasiswa tersebut disambut langsung oleh Camat Betoambari dan Lurah Waborobo yang diwakili oleh sekretaris lurah.
![]() |
KKN merupakan salah satu dari Tri Dharma perguruan tinggi yang wajib dilaksanakan oleh mahasiswa maupun dosen. Oleh sebab itu, diharapkan mahasiswa dapat mengabdi kepada masyarakat dengan menyumbangkan segala bentuk pengabdiannya baik berupa pikiran ataupun tindakan, dan terpenting bisa bermanfaat dan dapat diterapkan oleh masyarakat nantinya.
Friday, September 8, 2023
STIS
SAW News -- Selama
tiga hari, mulai dari tanggal 06 sampai 08 September 2023, STIS Al-Syaikh Abdul
Wahid Baubau mengikuti Workshop Penyusunan SPMI (Sistem Penjaminan Mutu
Internal) PTKIS Tahun 2023 di Ternate. Diwakili Syarifuddin Nanti, M.Pd yang
menjabat sebagai Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), keikutsertaan tersebut
terang sekali sangat penting nilainya bagi peningkatan mutu perguruan tinggi.
Terutama bagi perguruan tinggi yang baru berdiri seperti halnya STIS Al-Syaikh
Abdul Wahid.
Kegiatan
yang dilaksanakan di Muara Hotel Ternate tersebut, dibuka secara resmi oleh
Rektor IAIN Ternate Dr Radjiman Ismail, M.Pd dan didampingi Kepala Seksi Bina
Program Studi Sub Direktorat Pengembangan Akademik Direktorat Pendidikan Tinggi
Keagamaan Islam Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Dr Lukman
Nugraha, M.Ed dan Wakil Rektor IAIN Ternate Bidang Akademik Dr. Adnan Mahmud,
S.Ag., M.A. Para peserta yang mengikuti kegiatan tersebut begitu bergairah dan
antisius. Seluruh pesertanya berasal dari 22 perguruan tinggi dalam naungan Kopertais
Wilayah IIIV yang meliputi Sulawesi, Maluku dan Papua.
Kegiatan
itu dimaksudkan sebagai upaya mewujudkan pelaksanaan sistem penjaminan mutu
yang efektif dan efisien di setiap perguruan tinggi, maka untuk itu diharapkan
semua perguruan tinggi baik PTKI maupun PTKIS mampu mengelola perguruan
tingginya sesuai dengan standar nasional dikti (SN Dikti). Dan diharapkan juga
dalam kegiatan workshop ini dapat berdampak pada kesiapan peserta dalam
menyusun dokumen SPMI yang kemudian dapat dipertanggungjawabkan melalui proses
akreditasi baik oleh BAN-PT, LAMDIK atau lembaga akreditasi lainnya.
Dukungan Untuk STIS SAW
Info Terkini
-
STISSAW-Onlinenews ,---- Ketua Panitia Kuliah Kerja Nyata (KKN) Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Al-Syaikh Abdul Wahid, Syarifuddin Nanti, M.Pd...
-
STIS SAW online News ---Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Al-Syaikh Abdul Wahid Baubau gelar Ujian Akhir Semester Ganjil Tahun Akademik 2020/202...
-
DAFTAR NILAI UJIAN AKHIR SEMESTER 1 DAN 3 SEKOLAH TINGGI ILMU SYARIAH AL-SYAIKH ABDUL WAHID TAHUN AKADEMIK 2020/2021 M NILAI SEMESTER 3 PR...
-
STIS SAW-News , Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Al-Syaikh Abdul Wahid, Falah Sabirin, MA.Hum, mengikuti Musyawarah Nasional (Munas) Ke-1...
Fanspage STIS Saw
Total Pengunjung
Layanan Informasi
Categories
Blog Archive
- May 2024 (1)
- September 2023 (2)
- May 2023 (1)
- December 2022 (1)
- April 2021 (1)
- February 2021 (1)
- September 2020 (1)
- June 2020 (1)
- January 2020 (2)
- December 2019 (3)
- September 2019 (2)
- July 2019 (5)
- April 2019 (1)
- March 2018 (1)